#1Puan1Pekan Franca Sozzani

Adegan dari film dokumenter Franca: Chaos and Creation

Franca Sozzani (1950-2016) merupakan pemimpin redaksi majalah Vogue Italia yang menjabat bersamaan dengan Anna Wintour di Amerika. Dia menjabat selama 28 tahun sampai akhir hidupnya.

Di bawah kepemimpinan Franca, Vogue Italia membuat perubahan besar-besaran. Dimulai dari edisi perdana yang keluar saat dia menjabat. Edisi Juli/Agustus 1988 itu menampilkan satu cover line "Il Nouvo Stile" dengan gambar berfilter sephia hitam putih. Model Robin MacKintosh mengenakan blus putih polos Ferre. Simpel, bersih, fokus pada foto yang kuat, menjadi gaya Franca yang menginspirasi banyak majalah fesyen lain. "Before fashion, I love images," tulis Vogue dalam obituari, mengutip kata-kata Franca.

Banyak fashion spread kontroversial selama kepemimpinan Franca. Salah satunya pada 2010 yang dibuat di pantai di tengah tumpahan minyak kapal tanker  BP. Bahkan dia menerbitkan edisi Horror Movie pada April 2014 yang mengangkat kekerasan dalam rumah tangga dan Makeover Madness pada Juli 2005 tentang obsesi pada operasi plastik.

Adegan dari film dokumenter Franca: Chaos and Creation


Satu edisi istimewa yang kontroversial dan laku keras hingga harus dicetak beberapa kali terbit pada 2008. Black Issue Vogue Italia ini menjadi benda koleksi berharga yang disimpan sebagai bukti usahanya mengedepankan keberagaman dalam fesyen. 

Franca juga tak segan bekerjasama dengan fotografer, desainer, dan model baru. Bahkan ada rubrik khusus Who Is on Next yang menampilkan perancang muda. Bukan hanya di dunia adibusana yang gemerlap,  dia pun aktif terlibat dalam penggalangan dana berbagai gerakan di bidang AIDS, anak, kemiskinan, dll.

Kehidupan Franca telah didokumentasikan dengan sangat apik oleh anaknya sendiri Francesco Carrozzini yang merupakan sutradara dan fotografer di AS. Anak satu-satunya yang dibesarkan sendiri oleh Franca ini sengaja membuat film dokumenter tentang ibunya sebagai usaha mendekatkan diri di tahun-tahun terakhir kehidupan Franca. Franca: Chaos and Creation bisa ditonton di Netflix.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Joko Pinurbo dan Makna Rumah dalam Personifikasi Kulkas, Ranjang dan Celana

Rahim dan Kepahitan Perempuan dalam Patiwangi Karya Oka Rusmini

Puisi-puisi Norman Erikson Pasaribu dan Pentingnya Keragaman dalam Sastra Indonesia